Minum Minyak Kayu Putih untuk Obat Batuk! Apakah Aman?
Topik:
- Apakah minyak kayu putih aman untuk diminum?
- Minyak kayu putih yang bagus merk apa?
- Apakah minyak kayu putih bagus untuk wajah?
- Apakah minyak kayu putih bisa meredakan batuk?
- Apakah minyak kayu putih murni bisa diminum?
Apakah Minyak Kayu Putih Bisa Diminum? Apakah Aman?
Bukan Kapten - Minyak kayu putih termasuk dalam obat luar tubuh yang digunakan dengan cara mengoleskannya pada kulit.
Sensasi hangat dari minyak kayu putih dapat mengatasi masalah perut kembung, masuk angin, dan berbagai masalah kesehatan lainnya.
Namun, ada orang yang sengaja minum minyak kayu putih ini layaknya meminum jamu karena dipercaya bisa memberikan manfaat kesehatan bagi tubuh.
Apakah minyak kayu putih bisa diminum?
Minyak kayu putih bisa diminum, hanya saja, bagi mereka yang sudah terbiasa minum minyak kayu putih, berbagai efek samping ini bisa dicegah asalkan sedikit meminumnya.
Selain itu, minyak kayu putih yang boleh diminum adalah yang masih murni.
Jika anjuran ini tidak dipatuhi, maka risiko seperti munculnya keringat dengan berlebihan atau menyebabkan meningkatnya denyut jantung.
Pakar kesehatan menyebut kandungan minyak kayu putih tergolong sebagai hidrokarbon karena mengandung zat minyak di dalamnya.
Jika minyak kayu putih tertelan banyak, maka berisiko mengalami keracunan, berikut ini efek minum minyak kayu putih:
- Mual-mual
- Muntah
- diare
- Kepala pusing
- Gangguan pernapasan
- Gangguan aliran darah
- Alergi dermatitis kontak udara
Manfaat Minum Minyak Kayu Putih
Minum minyak kayu putih juga harus dicampurkan dengan air minum, bukan langsung diminum begitu saja. Biasanya, Minyak kayu putih yang dimasukkan pada air minum hanya beberapa tetes saja.
Larutan ini disebut-sebut bisa mengatasi pilek, infeksi pada tenggorokan, hingga dijadikan obat kumur yang mampu mengatasi sariawan atau masalah gusi bengkak.
Jika seteleh minum minyak kayu putih menyebabkan gejala keracunan seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, ada baiknya kita segera meminum susu untuk menetralisir kondisi di dalam perut.
Jika gejalanya cukup parah, segera memeriksakan diri ke dokter agar mendapatkan solusi medis yang tepat.
Melihat adanya fakta minyak kayu putih diminum, meskipun ada banyak orang yang telah membuktikan khasiatnya dengan meminumnya.
Pakar kesehatan sebenarnya tidak merekomendasikan minum minyak kayu putih mengingat adanya risiko mengalami keracunan.
Manfaat Lain Minyak Kayu Putih
Selain memiliki khasiat menyembuhkan, ternyata minyak kayu putih memiliki fungsi lain, di antaranya dapat digunakan sebagai berikut ini:
1. Pengharum ruangan
Minyak kayu putih bersifat antiseptik dan deodoran membuatnya menjadi penyegar ruangan yang sempurna untuk rumah sakit. Ini bertindak sebagai penghilang bau dan membantu menjaga lingkungan ruangan bersih dan steril.
2. Sabun mandi
Minyak kayu putih sering digunakan dalam sabun dan deterjen karena aroma yang menyenangkan dan sifat obat.
3. Penangkal nyamuk
Minyak kayu putih lemon adalah bahan pengusir nyamuk alami yang terkenal. Menurut sebuah studi oleh Centers for Disease Control and Prevention (CDC), campuran 32% minyak kayu putih lemon memberikan lebih dari 95% perlindungan terhadap nyamuk selama tiga jam.
4. Pembersih rumah tangga
Minyak kayu putih dapat digunakan sebagai pembersih rumah tangga, di antaramya dapat digunakan untuk membersihkan permukaan dapur, countertops kamar mandi, dan wastafel.
Caranya campurkan 1 cangkir air, ½ gelas cuka, dan 1 sendok makan minyak kayu nputih dalam botol semprot bersih.
5. Penghilang noda
Anda bisa menambahkan minyak kayu putih ke dalam air hangat dan merendam pakaian bernoda minyak selama beberapa jam, ini dilakukan sebelum mencuci untuk menghilangkan noda.
6. Pembersih tangan
Jika Anda bekerja yang berhubungan dengan minyak atau cat, Anda dapat menggunakan minyak kayu putih untuk membersihkan tangan. Campurkan minyak kayu puctih dengan garam dan cuci tangan dengan campuran ini.
7. Aromaterapi dan diffuser
Banyak orang menambahkan minyak kayu putih untuk mandi, spa, dan sauna karena sifatnya yang menyegarkan dan antiseptik.
Oleh karena itu, ini biasanya digunakan dalam aromaterapi dan ditambahkan pada diffusers, yang sering dimasukkan dalam paket perawatan spa.
Nah, sekarang sudah tahu jawabannya bukan, Semoga bermanfaat dan bisa membantu. Thanks. *****
Terkait:
- Kandungan minyak kayu putih
- Kekurangan minyak kayu putih
- Minyak kayu putih yang panas
- Bahan dasar minyak kayu putih
- Ciri minyak kayu putih asli
- Efek samping minyak kayu putih untuk rambut
- Nama latin minyak kayu putih
0 Response to "Minum Minyak Kayu Putih untuk Obat Batuk! Apakah Aman?"