Cara Hard Reset / Factory Reset & Flash HP Samsung Galaxy V Plus SM-G318HZ (2020)

Topik:
  • Cara Flash Samsung V Plus via Odin
  • Flash Galaxy V Plus 4 File
  • Cara Hard Reset Samsung Galaxy V Plus Bootloop
  • Samsung V Plus mentok logo
  • Cara instal ulang Samsung Galaxy V
  • Cara Reset HP Samsung V Plus lupa kata sandi
  • Firmware Samsung V Plus
  • Cara memperbaiki hp Samsung Galaxy V Plus mentok di logo

Mengatasi masalah seputar hp samsung galaxy v plus dengan hard reset dan flashing

Bukan Kapten - Samsung adalah salah satu brand ternama, bukan berarti semua produk yang dikeluarkan anti rusak ya geng.. gak ada smartphone didunia ini yang sakti.. hehehe

Begitu pula dengan samsung galaxy v plus, masalah dan keluhan sudah pasti ada, apalagi v plus sendiri termasuk keluaran lawas, tapi masih lumayan layak pakai untuk saat ini.

Hard reset dan flashing pada samsung galaxy v plus adalah cara jitu untuk mengatasi semua masalah yang ada, asalkan kerusakan pada system bukan karena komponennya.

Hard reset dan flashing di klaim bisa mengatasi masalah ringan hingga yang serius seperti lupa pola dan sandi, system error, botloop sampai mati total.

Bila hp anda mengalami masalah seperti yang disebutkan diatas, tidak ada salahnya untuk mencoba hard reset dan flash bila diperlukan.

Anda bisa melakukanya sendiri dirumah tanpa harus ketempat service, lumayanlah bisa menghemat isi dompet.

Tutorial lengkapnya bisa anda pelajari dan praktekan berikut ini. Silahkan gunakan sesuai kebutuhan dan kerusakan perangkatnya.

Cara Hard Reset Samsung Galaxy V Plus


Berikut adalah langkah-langkah Hard Reset Samsung V Plus, silahkan simak baik - baik dibawah ini:

Matikan Ponsel hingga benar - benar dalam keadaan mati

Dalam kondisi mati, tekan tombol  Volume Up + Home + Power  secara bersamaan dan tahan, sampai keluar logo Samsung Galaxy V plus lepaskan ketiga tombol tersebut secara bersamaan.

Tunggu beberapa saat, akan keluar Menu Recovery.

Gunakan tombol Volume untuk navigasi, pilih wipe data/factory reset, dan gunakan tombol Power untuk konfirmasi Yes.

Pada pilihan selanjutnya pilih yes -- delete all user data.

Anda akan melihat proses wiping berjalan, memakan waktu hanya beberapa detik.

Kemudian akan kembali ke menu awal, pilih wipe cache partition.

Selanjutnya pilih reboot system now. Ponsel Anda akan melakukan booting, akan memakan waktu lebih lama dari biasanya, silahkan tunggu sampai selesai.

Cara Flashing Hp Samsung Galaxy V Plus via Odin


Download bahan - bahan yang diperlukan dibawah ini:

1. Usb Driver Samsung download DISINI

2. Samsung Odin 3 download DISINI

3. Firmware Samsung Galaxy V Plus (SM-G318HZ) download DISINI

Langkah Flashing:

1. Siapkan bahan-bahan di atas terlebih dahulu menjadi satu dalam folder yang sama, lalu install driver usb samsungnya dulu. jika sudah pernah install lewati langkah ini.

2. Ekstrack firmwarenya terlebih dahulu.

3. Silahkan matikan dulu smartphone anda.

4. Selanjutnya masuk ke tampilan Download Mode. Untuk masuk ke tampilan ini tinggal tekan dan tahan tombol volume bawah + home + power

5. Jika sudah ditekan beberapa saat nanti akan ada tulisan Warning, dan untuk masuk ke mode Download sobat tinggal tekan volume up / atas.

6. Ekstrak Odin 3 tadi di komputer

7. Selanjutnya Buka Odin 3 dan sambungkan hp ke komputer dengan kabel USB.

8. Jika Sudah nanti akan terdeteksi perangkat samsung di Software Odin dan muncul tulisan "Added!!"


9. Selanjutnya pada Odin klik tombol PDA / AP dan pilih file rom yang sudah di ekstrak di langkah 2 tadi.

10.  Jika sobat sudah memasukkan file ROM ke "AP / PDA", tinggal klik "Start" untuk memulai proses flashing.

11. Jika sudah selesai nanti sobat akan melihat kotak hijau berubah menjadi tulisan "PASS!"


12. Jika perangkat hanya menyala sampai logo saja (Bootloop), Sekarang harus masuk ke recovery mode (untuk memulihkan), Caranya: Tekan dan Tahan Volume Atas + Tombol Home + Tombol Power. Lepas jika perangkat samsung sudah bergetar.

13. Selanjutnya akan ke tampilan recovery mode. Pilih "Wipe data Factory Reset"


14. Terakhir tinggal pilih "Reboot System Now" (Smartphone akan me-restart dengan sendirinya). Tuggu hingga selesai.

Demikian tutorial kali ini tentang Cara Hard Reset / Factory Reset & Flash HP Samsung Galaxy V Plus SM-G318HZ, semoga bermanfaat dan bisa membantu. Thanks.

Terkait:
  • Cara Flash Samsung Galaxy V Plus mati total
  • Samsung V Plus Bootloop bandel
  • Firmware Samsung Galaxy V Plus terbaru 2018
  • Cara Flash Samsung V plus tanda seru
  • Galaxy V plus Matot setelah flash
  • Download Samsung V Plus G318HZDXS0AQB1
  • Cara Mengatasi Samsung Galaxy V Plus gagal Flash
  • Cara Hard Reset Samsung Galaxy V Plus Bootloop
  • Samsung V Plus Bootloop bandel
  • Cara masuk recovery mode Samsung Galaxy V Plus
  • Cara Reset Samsung Galaxy V
  • Firmware Samsung Galaxy V Plus
  • Cara Flash Samsung V Plus via SD Card
  • Cara Flash Samsung G318HZ 4 File
  • Flash Samsung Galaxy V